Pesona Bukit Ksatria Sawangan, Jeruk Legi

Pesona Bukit Ksatria Sawangan, Jeruk Legi

Hari minggu ini kita main lagi ke obyek wisata alam BUKIT KSATRIA yang terletak di desa Sawangan ,Jeruklegi, cilacap, kabupaten cilacap, jawa tengah. Dimana awal mula tempat ini adalah perkebunan jagung yg di kreasi oleh tangan2 kreatif para pemuda-pemudi di desa sawangan menjadi sebuah destinasi wisata alam mempesona untuk anda semua.

Bukit ini sangat menarik dan tempat yang sangat strategis Sangat bagus untuk spot foto anak muda jaman sekarang. Bukit ini biasanya di gunakan untuk tempat nongkrong atau foto-foto dengan lokasi yang sangat nyaman.




Wisata ini menyuguhkan keindahan panorama alam yang sangat mempesona, dari bukit ini kita bisa melihat Sunset yang indah di sore hari, atau sunrise di pagi hari. untuk hari Sabtu Minggu sering diadakan event Camping “Bukit ksatria sunrise Camp”. sebelum dikenal dengan nama Bukit ksatria bukit ini lebih dikenal oleh warga masyarakat ini dengan nama Bukit trenggulun, karena konon di bukit ini banyak hewan trenggiling. Kemudian dengan ide kreatif pemuda-pemuda Desa Sawangan bukit atau perkebunan ini disulap menjadi destinasi wisata alam yang sangat indah mempesona.













Akses kesini mudah dan jalannya juga ga terlalu rusak banget, dan juga parkirannya luas, kalau kamu bawa mobil pun bisa parkir dengan leluasa disini, nah buat kamu yang mau camp harus jalan dulu ke puncak bukitnya cuma jalan kaki sekitar 15 menit udah sampe ke camp area nya , dan selama perjalanan banyak spot selfie, dan yang penting disini juga ada mushola loh, jadi ga bingung bagi yang muslim yang mau sholat disini, tapi kekurangan musholanya ga ada tutupnya, maksudnya ga ada temboknya, liat aja tu difoto





Kebetulan kemaren pas main kesini pas lagi ada acara Anniversary nya komunitas Cilacap Camp yang ke dua di bukit ini, mereka camp dari hari sabtu, malemnya banyak acara sampe siang, tapi aku ga ikut sampe akhir acara, jadi cuma ikut numpang foto foto aja sambil kasih makan story instagram, hehehe

Saran dari saya jika kawan-kawan ingin mengunjungi Bukit Ksatria, dimohon untuk membawa kembali sampah. Demi terjaganya kebersihan.





















Jika kita sopan, alam akan sopan.
Jika kita tidak sopan, alam juga tidak akan sopan.

Tiket masuk : Rp 2.000,-/orang dewasa
Parkir motor : Rp 2.000

Lokasi : Desa Sawangan Kecamatan Jeruklegi Kabupaten Cilacap Jawa Tengah
Buka : Setiap hari pukul 06:00 sampai 17:00

Posting Komentar

0 Komentar